Search This Blog

Translate

Hasil Quick Count Pilwalkot kota bandung 2013

Hasil Quick Count Pilwalkot kota bandung 2013 


 Pilwalkot kota bandung digelar 23 Juni 2013 di 4119 Tempat pemungutan suara di 30 kecamatan di kota bandung, dengan jumlah pemilih sebanyak 1.658.808 dengan rincian 830.221 pemilih pria dan 828.587 pemilih perempuan Daftar Calon Peserta Pemilukada Kota Bandung 

1. Edi Siswadi – Erwan Setiawan : 0 persen suara 

2. Wahyudin – Tonnyy Aprilani : 0 persen suara 

3. Wawan Dewanta – M Sayogo : 0 persen suara 

4. Ridwan Kamil – Oded M Danial : 0 persen suara 

5. Ayi Vivanda – Nani Suryani : 0 persen suara 

6. MA Iswara – Asep Dedy : 0 persen suara 

7. Budi Setiawan – Rizal Firdaus : 0 persen suara 


8. Bambang Setidadi – alex Tahsin : 0 persen suara 



 Hasil Quick Count Pilwalkot kota bandung 2013 sendiri biasanya terkait hasil pastinya menunggu keputusan resmi KPU Bandung, adapun hasil diatas hanya bersifat matematis awal semoga bisa menggambarkan keadaan sesungguhnya Pada survey tahap IV INSTRAT yang diselenggarakan pada tanggal 16 – 19 Juni 2013 silam, Ridwan Kamil dan Oded M Danial berhasil menembus urutan pertama sebagai pengumpul elektabilitas terbanyak. Padahal kurang lebih 2 bulan sebelumnya, elektabilitas RK-Oded masih bertengger di urutan ketiga. 

Apa gerangan yang menyebabkan melesatnya pasangan RIDO ini? Keunggulan RK-Oded yang terekam dalam dua survey terakhir adalah tingginya rasio tingkat kesukaan masyarakat Bandung terhadap dua sosok ini. Baik dalam survey tahap III maupun survey tahap IV, tingkat kesukaan RK dan Oded selalu menempati posisi tertinggi dibandingkan calon lainnya. Rata-rata 5 dari 10 orang yang mengenal RK mengaku senang dengan sosok beliau. Padahal calon lain rata-rata hanya disukai 3 dari 10 orang. Faktor disukai nampaknya merupakan salah satu alasan elektabilitas pasangan RIDO melonjak pesat. Sedangkan pasangan petahana yang tadinya diunggulkan terpaku di angka yang kurang lebih sama. Padahal petahana relatif lebih dikenal daripada RIDO. Apa kira-kira yang disukai warga Bandung dari sosok RK dan Oded? Jawaban dari pertanyaan di atas nampaknya bisa diketahui dari persepsi publik terhadap pasangan RIDO. Dalam survey terakhir, kami juga menanyakan persepsi publik terhadap seluruh kandidat Pilwalkot Bandung. Hasilnya ternyata hampir 88% mempersepsikan Ridwan Kamil dan Oded M Danial sebagai sosok yang bersih. 

 Kondisi berbeda muncul ketika publik menilai calon petahana. Nani Suryani yang merupakan istri dari Walikota saat ini, Dada Rosada memperoleh persepsi paling negatif. Sebanyak 57,9% warga Bandung mempersepsi Nani sebagai sosok yang korup. Angka yang mirip juga dialami oleh Edi Siswadi, Sekda Kota Bandung, yang dinilai korup oleh 56% warga Bandung. Begitupun juga sosok Ayi Vivananda, Wakil Walikota petahana, dinilai korup oleh 47% warga. Warga Bandung nampaknya sudah jengah dengan pemberitaan kasus korupsi yang gencar belakangan ini. Sebanyak 73,02% responden mengatakan tidak akan memilih kandidat yang korup dalam Pilwalkot Bandung. Publik pun juga semakin cerdas dalam mengikuti perkembangan kasus korupsi. Sebanyak 39,73% mengaku mengetahui kasus Bansos Kota Bandung yang menyeret kandidat petahana. 

Jika elektabilitas candidate basil survey bertahan sampai pada hari pemungutan suara, RK-Oded akan menjadi obat penawar bagi warga yang lelah dengan skandal korupsi. Namun ini juga berarti harapan warga terhadap pasangan ini akan menjadi sangat tinggi. Mampukan pasangan ini menjawab harapan tersebut? Waktulah yang akan menjawab. Read more at http://danilsetiawan.com/hasil-quick-count-pilwalkot-kota-bandung-2013/#bGuAPSJbMHtFmLsj.99

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.