Search This Blog

Translate

Lokasi Bentrok Warga Vs FPI Masih Dijaga 100 Polisi

Suasana mencekam masih dirasakan di kawasan Sukorejo dan Patean, Kendal, Jawa Tengah, pasca-bentrokan antara massa warga dan Front Pembela Islam (FPI) Temanggung, Kamis (18/7/2013). Aparat kepolisian terlihat masih berjaga-jaga di lokasi. ”Masih di lokasi dan masih ada 100 personel. Situasi sudah agak kondusif, kami berharap tidak ada apa-apa,” kata Kepala Kepolisian Sektor Sukorejo AKP Suwarso kepada Tribunnews.com, Kamis (18/7/2013). Suwarso mengatakan, pihaknya juga melakukan penjagaan, terutama di akses-akses masuk wilayah Kecamatan Sukorejo dan Patean, untuk mencegah kerusuhan kembali terjadi. ”Dari masing-masing polsek sudah kami koordinasikan,” kata Suwarso. Sebelumnya diberitakan, sekitar 50 anggota FPI yang terlibat bentrok dengan warga kini dibawa ke Polres Kendal. ”Betul tadi jelang maghrib kami evakuasi. Kelompok FPI yang dibawa ke Polres Kendal ada sekitar 50 orang. Tadinya 100, tetapi ada yang pulang,” kata Suwarso. Seperti diberitakan, terjadi bentrok antara warga dan massa FPI Temanggung di Kecamatan Sukorejo, Kendal, Jawa Tengah, Kamis (18/7/2013). Bentrok itu dipicu aksi sweeping FPI di lokalisasi di Kecamatan Patean sehari sebelumnya, Rabu (17/7/2013).

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.